MIRIS!!! Serial India Ini Menyebabkan Banyak Pasutri Bercerai
Indonesia sedang dihebohkan dengan serial India Uttaran. Serial yang disebut-sebut sebagai salah satu serial terpanjang di India itu memiliki lebih dari 1000 episode. Dilansir oleh KapanLagi.com (14/4), banyak ibu-ibu yang lupa anak dan suami karena terlalu asyik mengikuti serial ini. Lebih heboh lagi ternyata serial ini menjadi penyebab perceraian pasangan di Kota Kudus.
Laman rakyatmuria.com juga melansir bahwa serial ini menjadi salah satu alasan perceraian mengalahkan kasus perselingkuhan. Serial ini ternyata memiliki dampak buruk yang sama dengan pengaruh jejaring sosial. Dua hal ini, Uttaran dan FB, dituding menjadi biang keladi yang membuat para istri jadi lupa waktu dan lupa diri yang akhirnya menyebabkan gugatan cerai.
"Kalau sinetron membuat urusan dan tanggung jawab, terutama istri jadi lupa. Bahkan 2016 ini ada cerai karena sering melihat sinetron Uttaran. Sedangkan alasan ekonomi masih ada, tapi jumlahnya menurun," ujar Panitera Pengadilan Agama Kudus, Tohir, SH, MH.
Akhirnya Pengadilan Agama memberikan peringatan dan pesan kepada para pasangan yang baru menikah agar memperhatikan hal yang mungkin dianggap sepele oleh beberapa orang ini. Serial TV dan jejaring sosial yang dianggap sepele bagi beberapa orang ternyata menjadi penyebab tertinggi kasus gugatan cerai pasutri di Kota Kudus.
"Perkara tertinggi saat ini ada pada titik ketidakharmonisan dalam keluarga. Gangguan pihak ketiga yang didominasi oleh Facebook dan sinetron bisa membawa keluarga pada titik ketidakharmonisan," pungkasnya.
Fakta ini menjadi kasus yang cukup mengkhawatirkan. Bisa jadi kasus yang sama menimpa di daerah yang lain. Semoga kisah ini bisa jadi pembelajaran . Menyaksikan hiburan memang boleh saja, namun jangan sampai melupakan kewajiban.
sumber : vemale.com
MIRIS!!! Serial India Ini Menyebabkan Banyak Pasutri Bercerai
Reviewed by Unknown
on
9:05:00 PM
Rating:
Post a Comment